Skip to main content

Tips Membeli Mobil Bekas Agar Tak Kecewa

Tips Membeli Mobil Bekas - Harga mobil saat ini sangat tinggi, jadi jika Anda memang ingin membeli mobil dengan budget terbatas, Anda bisa menyiasatinya dengan membeli mobil bekas (second).

Sudah banyak orang yang menyediakan jasa jual beli mobil bekas dengan kondisi baik dan layak pakai. Namun Anda perlu berhati-hati dalam memilih dan membeli mobil bekas.

Tips Membeli Mobil Bekas Yang Tepat

Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat membeli mobil bekas agar tidak merasa tertipu dan rugi saat melakukan transaksi pembayaran:


Tips Membeli Mobil Bekas Agar Tak Kecewa

Periksa eksterior mobil

Bagian yang harus Anda periksa adalah bodi mobil, apakah ada goresan atau kerusakan. Kondisi cat, apakah masih mulus atau sudah kasar. Pada kaca, apakah ada yang retak atau bahkan pecah.


Perhatikan juga lampu, jika ada yang rusak dan pastikan masih berfungsi dengan baik. Cek juga ban mobil apakah masih bagus atau aus, jangan lupa cek kolong mobil apakah ada karat atau tidak.

Periksa kinerja mesin mobil

Ini adalah bagian terpenting dalam membeli mobil bekas. Mesin yang bagus akan memiliki suara yang halus, tidak keras. Dan salah satu ciri mobil yang bagus adalah mudah dihidupkan.

Setelah itu lakukan test drive mulai dari perpindahan gigi, pastikan mobil berjalan dengan baik dan saat perpindahan gigi berjalan lancar.

Tips Membeli Mobil Bekas
Namun, jika mobil terasa ingin belok kanan atau kiri, sebaiknya Anda berpikir dua kali untuk membeli mobil bekas.

Periksa aksesori dan interior mobil

Pada bagian ini Anda harus cermat dalam memeriksa interior mobil, yaitu; dashboard, AC, karpet, jok dan plafon.

Kelengkapan surat

Dokumen mobil juga menjadi bagian penting dalam membeli mobil, terutama mobil bekas. Pastikan STNK dan BPKB mobil yang ingin Anda beli adalah asli.

Cek fisik

Untuk memastikan mobil bekas pilihan Anda layak dibeli, Anda harus melakukan pemeriksaan fisik di kantor Samsat. Karena dengan melakukan pemeriksaan fisik, Anda akan mengetahui bahwa data dan informasi yang terdapat dalam dokumen BPKB dan STNK sesuai dengan yang ada di dalam mobil yang sebenarnya.

Beberapa kesalahan saat membeli mobil bekas

Ada beberapa kesalahan yang bisa Anda lakukan saat membeli mobil bekas, yaitu:

  • Tidak mengerti tentang mesin
  • Tidak memeriksa catatan servis kendaraan
  • Cepat test drive

    Jangan membandingkan satu mobil dengan yang lain terlebih dahulu.

Maka dari itu, dengan tips dari kami PT CentrePark Citra Corpora sebagai pengelola parkir terbesar di Indonesia, kami berharap Anda dapat lebih berhati-hati dalam memilih untuk membeli mobil bekas (second).


Newest Post
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar